Rekomendasi Rapimnas Kadin 2014
Jakarta Forum - Rekomendasi Rapimnas Kadin 2014. Kondisi ekonomi Indonesia sedang berada pada titik pertumbuhan ekonomi yang masih rendah. ...
Faktor internal tercermin pada rapuhnya struktur ekonomi dan struktur usaha di Indonesia karena lemahnya sisi pasokan dari perekonomian kita. Faktor eksternal diwarnai oleh belum pulihnya krisis di negara-negara maju (Eropa dan Amerika) dan menurunnya kebijaksanaan likuiditas ultra-longgar Amerika dan negara-negara maju yang menyebabkan terjadinya arus modal keluar dari negara-negara yang terkena dampak kebijaksanaan tersebut, termasuk Indonesia.
Prediksi ekonomi 2015 belum sepenuhnya menggembirakan, karena masih diwarnai oleh pertumbuhan ekonomi yang relatif rendah dibanding tahun-tahun sebelumnya, kebijaksanaan moneter yang belum dapat mengatasi defisit neraca perdagangan dan neraca berjalan, dan masih dibayangi oleh faktor eksternal yang mengkhawatirkan.
Menghadapi kondisi ekonomi seperti digambarkan diatas serta kebijaksanaan-kebijaksanaan dan program-program pemerintah baru, yang menginginkan untuk membangun identitas sebagai negara maritim dengan mengembangkan kemampuan mengelola laut menjadi sumber kemakmuran dan kesejahteraan rakyat, maka Kadin sebagai mitra Pemerintah akan melakukan langkah-langkah penyesuaian agar langkah Kadin Indonesia kedepan dapat sejalan dengan visi, misi dan program Pemerintah baru dalam mewujudkan Indonesia yang berdaulat, mandiri dan berkepribadian serta mensejahterakan rakyat. Kadin juga akan mendorong Pemerintah baru untuk mengambil langkah-langkah tepat guna mengatasi kondisi ekonomi tersebut dan mengupayakan pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi serta mempersiapkan diri dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) 2015.
Kadin Indonesia sebagai mitra pemerintah selama kurun waktu 2013/2014 selalu mendorong dunia usaha terlibat dalam setiap kegiatan ekonomi dan bisnis untuk ikut menggerakkan roda perkonomian nasional dan daerah. Sebagai bagian dari upaya memperjuangkan aspirasi dan kepentingan dunia usaha, Kadin Indonesia bersama pemerintah akan berpartisipasi aktif dalam setiap usaha untuk menciptakan lingkungan usaha yang kondusif.
Berkenaan dengan hal tersebut, program-program Kadin untuk tahun 2015 akan diarahkan untuk, membangun identitas Indonesia sebagai negara maritim, memperkuat struktur perekonomian Indonesia dengan membangun sisi pasokan perekonomian Indonesia melalui swa-sembada pangan dan pendalaman struktur industri; dan meningkatkan pembangunan ekonomi daerah.
Maritim: mengupayakan fasilitas “cold storage” untuk mendukung sentra-sentra pelabuhan perikanan, sebagai tindaklanjut MOU antara Kadin Indonesia dan Pelindo II; mengupayakan pembangunan Sentra Prikanan Terpadu (SPT) yang bersekala nasional untuk memproses dan memasarkan ikan di desa Blanakan, Subang, Jawa Barat sebagai perkampungan nelayan yang berbasis bisnis; mempercepat modernisasi pelabuhan melalui perbaikan infrastruktur, dukungan regulasi yang kondusif, serta peningkatan kualitas SDM (bongkar muat dan lain-lain); mendorong terciptanya standardisasi kapal pelayaran rakyat; mengupayakan penetapan 14 pelabuhan untuk membangun konektivitas dengan negara-negara ASEAN sesuai dengan Sislognas; mengupayakan sinkronisasi logistik untuk menghilangkan tumpang tindih; dan mengupayakan percepatan pembangunan NSW di seluruh pelabuhan utama di Indonesia.
Pembangunan Ekonomi Daerah: melakukan Promosi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Wilayah Timur Indonesia bekerja sama dengan BKPM, pengelola kawasan dan pemerintah daerah, untuk mendorong tumbuhnya kegiatan industri dan jasa di KEK dan PDT Indonesia Bagian Timur; mendorong peningkatan produksi aspal buton Sulawesi Tenggara sebagai produk unggulan di wilayah Indonesia Timur; meningkatkan program kemitraan UMKM dan koperasi melalui penyaluran dana PT Pertamina dalam rangka peningkatan kelas bagi UMKM dan Koperasi; mengembangkan usahawan daerah melalui sosialisasi dan pencairan modal kerja Palapa Fund un tuk UMKM di daerah.
Ke depan, Kadin Indonesia akan memusatkan derap langkahnya untuk mengembangkan dan melaksanakan program-program yang bermanfaat bagi kemajuan Kadin maupun kemajuan dunia bisnis dan ekonomi pada umumnya, serta melakukan konsolidasi untuk penguatan organisasi agar menjadi organisasi yang mandiri, lentur dan kuat. Hidayat Nur/Jakarta Forum