E-Commerce Indonesia Kampanyekan Promo Lebaran Belanja Online
Jakarta - E-Commerce Indonesia Kampanyekan Promo Lebaran Belanja Online . Berbagi kebahagiaan dan menghabiskan waktu bersama keluarga sert...
https://forumberitajakarta.blogspot.com/2015/06/e-commerce-indonesia-kampanyekan-promo.html
Jakarta - E-Commerce Indonesia Kampanyekan Promo Lebaran Belanja Online. Berbagi kebahagiaan dan menghabiskan waktu bersama keluarga serta relasi tercinta akan membuat bulan Ramadhan menjadi semakin spesial. Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1436 Hijiriah, Lazada, Zalora dan Bukalapak.com, bersama 40 situs e-commerce terkemuka di Indonesia meluncurkan Kampanye Lebaran Belanja Online. Pesta potongan harga hingga 80 persen yang berlangsung selama 10 (sepuluh) hari yakni pada 25 Juni hingga 5 Juli 2015.
Didukung penuh oleh layanan telekomunikasi Indosat dan perbankan CIMB Niaga, Lebaran Belanja Online menawarkan potongan harga khusus untuk segala kebutuhan di bulan Ramadhan dan Hari raya Idul Fitri. Mulai dari kebutuhan makanan dan kue-kue cantik di hari raya, pilihan gadget paling terkini hingga koleksi fashion serta aksesoris akan membuat perayaan Idul Fitri semakin bergaya. Tak ketinggalan, diskon untuk produk-produk olahraga dan produk kesehatan guna menunjang kebugaran selama berpuasa.
Promo Lebaran Belanja Online - foto Fix |
Lebaran Belanja Online merupakan inisiatif dari Lazada, Zalora dan BukaLapak untuk mengedukasi lebih banyak konsumen di Indonesia mengenai manfaat dari belanja online. Dengan menyelenggarakan kegiatan bersama, membuka kesempatan untuk memperkenalkan lebih banyak e-commerce pada masyarakat Indonesia. E-commerce yang berpartisipasi pada kegiatan ini berkomitmen untuk menghadirkan layanan belanja online yang mudah, aman dan dapat dipercaya.
Dengan bergabungnya beragam e-commerce dengan pilihan produk dan jasa yang berbeda-beda, Lebaran Belanja Online ditargetkan menjadi pusat perhatian kegiatan e-commerce bulan ini, ditambah dengan penawaran diskon hingga 80% untuk ribuan produk dan jasa dari berbagai kategori.
“Kami bangga dapat menjadi operator partner resmi yang mendukung event Lebaran Belanja Online ini, berkolaborasi dengan lebih dari 40 pelaku e-commerce dalam rangka mendukung pertumbuhan e-commerce di Indonesia dan mendorong kemudahan berbelanja online.
Semogakegiatan ini dapat membantu konsumen Indonesia dalam melakukan aktivitas digital lifestyle yang saat ini telah didukung oleh penetrasi layanan data dan ponsel pintar, di mana salah satunya adalah melakukan belanja secara online dengan cepat, praktis dan nyaman, khususnya selama bulan Ramadhan dan menjelang Lebaran” demikian disampaikan oleh Syofya Ilham Ermayanti, Head of Digital Partnership Indosat
Saat ini hanya 1-2% persen dari kurang lebih 55 juta konsumen potensial di Asia Tenggara yang berbelanja secara online. Lebaran Belanja Online berupaya meningkatkan ketertarikan konsumen untuk berbelanja online sekaligus meningkatkan brand awareness dan trafik bagi para e-commerce yang berpartisipasi.
Khusus untuk nasabah CIMB Niaga, transaksi belanja online dengan menggunakan Kartu Kredit CIMB Niaga akan mendapatkan keuntungan lebih berupa tambahan diskon hingga 20% dan cicilan 0% hingga 12 bulan di merchant tertentu. Sedangkan khusus untuk pengguna Indosat dapat menikmati diskon tambahan khusus hingga 20%.
"E-commerce di Indonesia tumbuh sangat luar biasa cepat. Dengan tujuan memberikan pengalaman belanja berbagai pilihan produk terbaik secara online, kami percaya bahwa tidak ada tempat yang lebih baik bagi pelanggan untuk berbelanja segala kebutuhan Lebaran dengan nyaman dan mendapatkan harga yang serendah mungkin.
Para partisipan telah bekerja keras selama beberapa bulan terakhir untuk mendapatkan penawaran eksklusif di semua kategori untuk memastikan para pelanggan tidak akan dapat menemukan penawaran yang lebih baik di tempat lain. Seperti yang kita ketahui bersama, Lebaran merupakan peringatan penting di Indonesia, dan kami bangga menjadi bagian dari perayaan ini," kata Jo Bjordal, Head of Marketing ZALORA Indonesia menambahkan.
Lebaran Belanja Online merupakan kesempatan besar bagi masyarakat di seluruh Indonesia berbelanja kebutuhan hari raya. Masyarakat tidak hanya diuntungkan dengan adanya potongan harga pada tapi juga dapat berhemat waktu karena dapat berbelanja tanpa harus berdesak-desakkan ataupun mengantri panjang hanya untuk melakukan pembelian.
“Belanja kebutuhan lebaran kini dapat dengan mudah dilakukan melalui situs online ataupun aplikasi yang mudah diakses melalui ujung jari mereka kapan saja dimana saja,” ujar Sebastian Sieber, Chief Marketing Officer, Lazada Indonesia. (Fix)